Ketua DPW Partai Gelora Provinsi Bali, H. Mudjiono, bersama Sekretaris H. Turmudi, melaksanakan rapat perdana Tim Kampanye Pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, Koster-Giri bersama dengan pimpinan partai politik koalisi memperkuat sinergi untuk mencapai kemenangan dalam pemilihan mendatang.
Dalam pertemuan ini, diskusi berlangsung secara mendalam dengan Bapak I Wayan Koster. H. Mudjiono, H. Turmudi bersama Bapak I Wayan Koster membahas berbagai kondisi dan dinamika terkini yang terjadi di Pulau Bali.
Selain itu, mendiskusikan tantangan dan peluang Bali di masa depan dengan potensi yang dimiliki untuk menghadapi tantangan zaman global juga menjadi topik utama.
Partai Gelora, dalam rapat ini menegaskan komitmennya untuk merangkul setiap elemen masyarakat, sebagai wujud nyata dari semangat Bhineka Tunggal Ika yang menjadi ciri khas Pulau Bali.
Sinergi ini diharapkan mampu membawa Bali ke arah yang lebih baik dan lebih siap menghadapi tantangan global di masa depan.
#PartaiGelora #Bali #Koster #Giri #Cagub #Cawagub #Menang